SITUASI KESEHATAN GLOBAL 3 PENYAKIT YANG MENINGKAT DI DUNIA
Sumber: https://infeksiemerging.kemkes.go.id/
Oleh Tim Kerja 1 BKK Pontianak
Sumber: https://infeksiemerging.kemkes.go.id/
Oleh Tim Kerja 1 BKK Pontianak
Penyakit COVID-19 bersumber dari virus SARS-CoV-2, yang penularannya terutama terjadi melalui droplet pernapasan. Droplet ini dihasilkan ketika individu yang terinfeksi batuk, bersin, berbicara, atau bahkan bernapas. Kontak dekat dengan orang yang terinfeksi menjadi jalur utama penyebaran virus, baik melalui inhalasi droplet maupun sentuhan permukaan yang terkontaminasi diikuti dengan menyentuh wajah. Virus ini sangat mudah menular, terutama dalam ruangan tertutup dan keramaian.
Pada bulan April 2025 berdasarkan data Perkembangan Situasi Penyakit Infeksi Emerging Minggu Epidemiologi ke-18 Tahun 2025. Tercatat sebanyak 3 Negara terbanyak lapor di Inggris, Brasil dan Yunani. Penambahan kasu pada minggu ke-16 sebanyak 5.117 kasus konfirmasi dengan kasus kematian bertambah sebanyak 309 kasus. Negara-negara yang memiliki penerbangan langsung atau pelancong yang datang dari ketiga wilayah negara tersebut hendaknya menjadi perhatian di pintu masuk.
Sumber penularan utama mpox adalah kontak langsung dengan virus, yang dapat terjadi melalui luka pada kulit, cairan tubuh (seperti darah, cairan luka, atau cairan dari lepuhan), atau materi yang terkontaminasi virus (misalnya, pakaian atau seprai). Penularan juga dapat terjadi melalui kontak dekat dan berkepanjangan dengan droplet pernapasan dari seseorang yang terinfeksi.
Penyakit ini masih terjadi di Benua Afrika. Tiga negara terbanyak melaporkan kejadian penyakit ini sesuai Laporan Perkembangan Situasi Penyakit Infeksi Emerging Minggu Epidemiologi ke-18 Tahun 2025 pada di Sierra Leone, Uganda, dan Burundi, dengan total kasus sampai minggu ke-18 sebanyak 16.771 kasus konfirmasi di 69 negara.
Penyakit Legionella terjadi ketika bakteri ini tumbuh dan berkembang biak dalam sistem air buatan. seperti menara pendingin pada sistem pendingin udara gedung besar, bak air panas (jacuzzi), air mancur dekoratif, sistem air minum, dan humidifier. Sumber penularan utama adalah melalui inhalasi aerosol atau kabut air yang terkontaminasi bakteri Legionella.
Mengacu pada Laporan Situasi Penyakit infeksi Emerging minggu ke-18 negara yang melaporkan penambahan kasus penyakit ini adalah Jepang, Amerika Serikat, Spanyol, Australia, Taiwan, Korea Selatan, Indonesia dan Hongkong. Pada Minggu ke 14 sampai minggu ke 18 dilaporkan penambahan 151 kasus konfirmasi dan 3 kasus kematian. Paparan sarana air yang tidak di-maintenance (AC, cooling tower, air mancur, shower,spa/sauna, dll) dan faktor risiko host (lansia, perilaku merokok, dan immunocompromised.)
Baca edisi lengkapnya dalam Buletin SUNMORE 2025 yang memuat laporan pemantauan kesehatan bulanan.